Wednesday 15 March 2017

Azalea inspired by NATUR : Pembebas Bunga dari Tandus yang Kering

Hari minggu adalah hari libur nasional bagi semua orang. Hari yang digunakan buat quality time sama keluarga, temen/kolega, pacar ataupun sama diri sendiri. Hari minggu juga bisa disibukkan dengan kondangan, yang terkadang emang faktanya tiap hari minggu itu pasti setiap gedung pernikahan penuh sama acara resepsi pernikahan.

Kalau saya sendiri, tiap hari minggu akan disibukkan dengan menata ulang kembali kosan atau dihabiskan dengan beristiharat sepenuh hari dengan guling-guling cantik sambil mantau media sosial dari smartphone tercinta. Tapi, hari minggu kemaren tepat tanggal 5 Maret 2017, hari minggu saya cukup berbeda. Jadi, hari minggu kemarin saya dapat undangan untuk salah satu acara gathering blogger tapi khusus buat wanita yang berhijab. Acara ini saya ketahui dari sebuah pesan dari salah satu grup whatsapp. Karena jarang sekali ada acara buat blogger terkhususnya buat para perempuan-perempuan cantik dan pake hijab lagi, jadi saya mendaftarkan diri untuk bergabung dalam acara tersebut. 
Undangan #AzaleaHijabDating
Sejujurnya, selain buat memperluas jaringan network dan memperbanyak teman-teman blogger di palembang. Alasan lain mengikuti acara ini adalah biar saya ada content buat update blog, karna sudah jarang sekali menulis dan jadi kasian sendiri sama blognya.

Nah, acara #AzaleaHijabDating ini diadakan di salah satu tempat makan yang lagi hits dan kekinian banget di Palembang, yaitu Equatore Rooftop Cafe. Acara-nya sendiri dimulai dari pukul 10.00 wib, tapi pas hari tersebut saya dan teman saya Lutfi agak terlambat karna harus menunggu agak lama dari jemputan salah satu taksi online yang kami pesan. Alhasilnya, kita melewatkan pembukaan acara #AzaleaHijabDating. #AzaleaHijabDatting ini sendiri dipandu sama MC yang kocak, ramah dan ceriwis abis, Kak Febri. Oh iya, sebelum masuk ruangan kita juga diharuskan #OOTD dulu karna ada lomba Best Hijab Fashion yang tentunya sesuai tema dari #AzaleaHijabDating yaitu, white with little touch green.

Azalea Inspired by NATUR, #TheRealHijabHairCare

NATUR terkenal sebagai produk perawatan rambut yang sudah dipercaya sejak dahulu. Kini Natur menghadirkan produk perawatan rambut untuk wanita berhijab ialah Azalea. Disini @azaleabeautyhijab memperkenalkan dua produk mereka, yaitu Azalea Hijab Shampoo dan Azalea Hijab Hair Mist
Azalea Hijab Shampoo dan Azalea Hijab Hair Mist
Sewaktu denger atau baca nama AZALEA saya penasaran sama arti dari kata itu. Dan menurut saya, nama itu cocok banget buat produk wanita berhijab karena namanya muslimah banget gitu, enak didenger dan disebut. Nah, karena penasaran sama arti Azalea, akhirnya saya googling sendiri arti dari Azalea. Menurut beberapa bahasa ternyata artinya berbeda loh! Seperti dari bahasa arab yang mewakili arti dari Kebebasan, terus dari bahasa latin mewakili arti kata Bunga sedangkan dari bahasa yunani memiliki arti sebagai Kering. Dengan berbekal arti kata Azalea secara harfiah dengan menggabungkan arti dari beberapa bahasa, saya mengambil kesimpulan bahwa Azalea ini bearti Kebebasan Bunga pada (kondisi/suasana) Kering. Wanita itu diibaratkan sebagai bunga, ya kan? Karena mereka adalah mahkluk yang paling indah di muka bumi ini. Terus seperti pepatah "Rambut adalah Mahkota", jadi wanita harus merawat rambut mereka agar rambut mereka tetap sehat dan cantik. Apalagi wanita hijab, karena rambut tertutup hijab dan terkena panas matahari jadi wanita hijab sering merasa gerah atau panas. Jadi, mungkin arti kata Azalea yang menurut saya secara harfiah Kebebasan Bunga pada (kondisi/suasana) Kering adalah memberikan solusi permasalahan rambut yang sering terjadi di wanita hijab agar terbebas dari gerah dan menyebabkan rambut lepek. Cocok banget kan jadi nama-nya Azalea? Kalau menurut kalian gimana sih?

Lanjut ke acara inti, Mba Dita selaku Brand Excecutive Manager Azalea memberitahukan secara lansung kandungan dari Azalea Hijab Shampoo dan Azalea Hijab Hair Mist serta cara penggunaan dan khasiatnya masing-masing.

Azalea Hijab Shampoo mengandung minyak zaitun dan ekstrak ginseng yang secara alami diekstrak lansung oleh pabrik sendiri. Karena diproses secara alami, Azalea Hijab Shampoo berbeda dengan shampoo yang diproses secara chemical, disini kita bisa keramas setiap hari tanpa takut efek samping rambut akan rusak akibat bahan kimia yang terdapat di shampoo. Minyak zaitun dan ekstrak ginseng pada Azalea Hijab Shampoo jdigunakan untuk mengatasi problem masalah rambut lepek yang sering dihadapi oleh wanita hijab. Nah, karena rambut lepek inilah ternyata bisa menyebabkan ketombe yang selanjutnya membuat rambut kita mudah rontok dan berketombe. Selain itu minyak zaitun dan ekstrak ginseng juga memiliki khasiat membantu merawat kekuatan akar rambut dan menjaga kesegaran rambut berhijab, jadi kita ngga perlu khawatir lagi dengan rambut rontok dan rambut lepek. Azalea Hijab Shampoo ini sudah beredar di pasar/market dengan harga yang sangat terjangkau, cuma 19.000 ribuan loh!
A post shared by Niken R Ardita (@ra_niken) on

Selain Azalea Hijab Shampoo, Azalea inspired by NATUR juga memperkenalkan produk khusus untuk wanita hijab yang lainnya, yaitu Azalea Hijab Hair Mist dengan Minyak Zaitun dan Ekstrak Aloe Vera. Pas acara saya iseng buka hijab hair mistnya, pas dicium hair mistnya harum madu jadi enak banget dan menenangkan. Nah, hair mist ini kata Mbak Dita bisa dipake tanpa harus lepas Hijab, jadi misalnya kita lagi beraktifitas di luar dan berasa gerah plus rambut lepek bisa menyemprotkan Azalea Hair Mist ini ke kepala kita. Kandungan minyak zaitun dan Ekstrak Aloe Vera pada Azalea Hijab Hair Mist ini juga berfungsi mengharumkan dan menyegarkan rambut sehingga membantu mengurangi bau lembab di area sekitar kepala, Dengan ukurannya yang 80ml, hair mist ini sangat praktis dan bisa dibawa kemana-mana. Jadi, ngga perlu takut lagi walaupun aktifitas luar ruangan yang terpapar matahari, tinggal semprot Azalea Hijab Hair Mist rambut jadi wangi dan segar.
Mba Dita, Bu Rita dan Mba Ardiba yang lagi sharing tentang masalah rambut wanita hijab
Selain ngobrolin tentang Azalea inspired by NATUR #TheRealHijabHairCare, Ada juga Bu Rita dan Mba Ardiba yang sharing seputar permasalahan yang sering mereka alami. Disini saya juga sempat sharing juga tentang keluhan-keluhan permasalahan rambut yang saya alami. Dengan volume rambut saya yang banyak, rambut saya itu bisa rontok-rontok kemana-mana dan banyak ketombe. Ini sering banget bikin risih, apalagi saya sering aktifitas diluar ruangan. Dan memang selama ini belum menemukan produk perawatan shampoo yang cocok, jadi berasa berasa bersyukur juga bisa tau sama Azalea.

Di penghujung acara, kita ngga lupa buat foto bareng dan tuker-tukeran sosmed buat silahturahmi dan nambahin temen juga. Pokoknya saya sudah senang sekali sudah diundang dan diajak berpartisipasi dalam acara #AzaleaHijabDating. Terima Kasih ya!

banner
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Dari pada cape' hati gara-gara gagal moveon, enakan cape' mata baca postingan saya bloggers :D Nah, kalo sudah baca jangan lupa tinggalkan komentar, saran, ataupun kritiknya. Begitulah pembaca yang baik semestinya :D